PENYERAHAN BANTUAN DANA BEASISWA (BDBS) TAHUN AJARAN 2023-2024

Kota Agung, 04 Agustus 2023 | Pada hari Jum’at, 4 Agustus 2023 pukul 09.00 WIB bertempat di ruang sidang Cakra Pengadilan Negeri Kota Agung, telah dilaksanakan Penyerahan Bantuan Dana Beasiswa (BDBS) tahun ajaran 2023 – 2024 kepada putra-putri Keluarga Besar Pengadilan Tanggamus oleh Dharma Yukti Karini Cabang Tanggamus. Acara tersebut dihadiri Ibu Eva Susiana, S.H., M.H. selaku Ketua Pengadilan Negeri Kota Agung, Bapak Nugraha Medica Prakasa, S.H., M.H. selaku Wakil Ketua Pengadilan Negeri Kota Agung, Ibu Ketua Dharmayuti Karini Cabang Tanggamus, para Pengurus serta Anggota Dharmayukti Karini Cabang Tanggamus. Dalam sambutannya Bapak Ketua Pengadilan Negeri Kota Agung Eva Susiana, S.H., M.H. berpesan agar Putra-putri yang mendapat Bantuan Dana Beasiswa (BDBS) tersebut dapat meningkatkan prestasinya disekolah serta menjadi anak-anak yang berguna bagi Bangsa dan negara kelak, Harapannya Bantuan Dana Beasiswa (BDBS) dapat meningkatkan semangat putera-puteri di lingkungan Mahkamah Agung Republik Indonesia khususnya Dharmayukti Karini Cabang Kota Agung agar menjadi pribadi yang mandiri dan bertanggung jawab.


Sistem Informasi Penelusuran Perkara
Aplikasi Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP), merupakan aplikasi administrasi dan penyediaan informasi perkara baik untuk pihak internal pengadilan, maupun pihak eksternal pengadilan. Pengunjung dapat melakukan penelusuran data perkara (jadwal sidang sampai dengan putusan) melalui aplikasi ini.
Pencarian Dokumen Putusan di Direktori Putusan Mahkamah Agung
Pencarian cepat Dokumen Putusan di Database Direktori Putusan Mahkamah Agung Agung Republik Indonesia
Pencarian Peraturan Perundangan, Kebijakan Peradilan dan Yurisprudensi
Pencarian cepat peraturan dan kebijakan dalam Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Mahkamah Agung Republik Indonesia
Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas