PEMBINAAN PENGADILAN TINGGI TANJUNGKARANG PADA PENGADILAN NEGERI KOTA AGUNG KELAS II
Kota Agung, 07 November 2023 | Pada hari Selasa tanggal 07 November 2023 Pengadilan Tinggi Tanjungkarang dalam rangka Pembinaan hadir di Pengadilan Negeri Kota Agung kelas II. Tim Pembinaan Pengadilan Tinggi Tanjungkarang dipimpin langsung oleh Yang Mulia Bapak Ketua Pengadilan Tinggi Tanjungkarang Bapak Dr. Heru Pramono, S.H. M.Hum beserta tim Pengadilan Tinggi Tanjungkarang. Tim Pengadilan Tinggi Tanjungkarang hadir pada Pengadilan Negeri Kota Agung kelas II pada pukul 08:00 WIB. YM KPT Tanjungkarang dan tim disambut oleh Ketua Pengadilan Negeri Kota Agung Ibu Eva Susiana, S.H., M.H. dan keluarga besar Pengadilan Negeri Kota Agung. YM Bapak KPT Tanjungkarang bertanya mengenai pelayanan publik pada petugas PTSP Pengadilan Negeri Kota Agung dan berharap agar Petugas PTSP Pengadilan Negeri Kota Agung dapat memberi pelayanan maksimal dan juga menyampaikan informasi yang jelas kepada para pengunjung yang datang ke Pengadilan Negeri Kota Agung dan juga YM Bapak KPT juga menyampaikan beberapa materi penting terkait administrasi peradilan kepada seluruh warga Pengadilan Negeri Kota Agung bertempat di Ruang sidang utama Pengadilan Negeri Kota Agung. Acara diakhiri dengan foto bersama dan rombongan tim PT Tanjungkarang kembali melanjutkan agenda pembinaan pada pengadilan negeri sewiilkum PT Tanjungkarang.
PENGAWASAN PENGADILAN TINGGI TANJUNGKARANG PADA PENGADILAN NEGERI KOTA AGUNG KELAS II
Kota Agung, 01 November 2023 | Pada hari Rabu tanggal 01 November 2023 Pengadilan Tinggi Tanjungkarang dalam rangka pengawasan hadir di Pengadilan Negeri Kota Agung kelas II. Tim pengawasan Pengadilan Tinggi Tanjungkarang dipimpin langsung oleh Yang Mulia Bapak Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Tanjungkarang Bapak H.Suwidya, S.H., LL.M. dan beserta Yang Mulia Para Hakim Tinggi Bapak Saur Sitindaon, S,H., M.Hum, Dr. Edi Hasmi, S.H., M.Hum, Ibu Tatik Hadiyanti, S.H., M.H. Panitera Muda Khusus Tipikor H.Warsito, S.H., M.H. Ibu Kepala Sub Bagian Rencana Program dan Anggaran Ibu Wiranti, S.E., M.M. Rombongan Pengadilan Tinggi Tanjungkarang hadir pada pukul 08.00 WIB dan dengan disambut oleh Keluarga Besar Pengadilan Negeri Kota Agung. YM Bapak WKPT Tanjungkarang menyampaikan bahwa kinerja pada sudah baik dan agar ditingkatkan lebih baik lagi agar para pencari keadilan dapat menerima pelayanan yang maksimal demi terwujudnya peradilan yang agung sesuai dengan visi misi Mahkamah Agung. Rombongan Hakim Tinggi Pengawas Daerah meninggalkan kantor Pengadilan Negeri Kota Agung pada pukul 16.30 WIB untuk kembali ke Tanjung Karang dengan dilepas oleh Keluarga Besar Pengadilan Negeri Kelas II Kota Agung
UPACARA SUMPAH PEMUDA TAHUN 2023 DI PENGADILAN NEGERI KOTA AGUNG
Kota Agung, 28 Oktober 2023 | Hari sabtu 28 Oktober 2023 Pengadilan Negeri Kota Agung melaksanakan upacara Sumpah Pemuda di halaman kantor Pengadilan Negeri Kota Agung. Upacara ini sebagaimana Intruksi sekretris Mahkamah Agung Republik Indonesia nomor 3060/SEK/HM3.1.1/X/2023 tanggal 25 Oktober 2023 sebagai tindak lanjut dari Surat Edaran dari Menteri Pemuda dan Olahraga RI nomor PP.00/10.19.1/MENPORA/X/2023 tentang Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 Tahun 2023 dengan tema “Bersama Majukan Indonesia”. Upacara berlangsung sekitar pukul 08.00 WIB Inspektur Upacara Ketua Pengadilan Negeri Kota Agung Ibu Eva Susiana, S.H., M.H. dan diikuti oleh seluruh Hakim, Pejabat Struktural dan fungsional, seluruh pegawai dan PPNPN pada Pengadilan Negeri Kota Agung.
Upacara dipimpin oleh Bapak Yayan Sulendro, S.H., M.H. dengan petugas pengibar bendera Bagus Cakra Jati Kesuma, Melva Christien Manurung, S.H. dan Aris Ferdiansyah mengheningkan cipta yang dipimpin oleh inspektur Upacara dan dilanjutkan dengan pembacaan teks Pancasila, naskah Pembukaan UUD 1945 yang dibacakan oleh Sapri, A.Md. Pembacaaan Ikrar yang dibacakan oleh Amsal Pastoral Sihombing, A.Md, dan pembacaan Do’a oleh Agung Dwi Winarno
Dalam amanatnya inspektur upacara membacakan sambutan Menteri Pemuda dengan tema “Bersama Majukan Indonesia”dengan isi Peringatan Hari Sumpah Pemuda adalah upaya kita menghadirkan sejarah masalalu untuk direnungkan, dipelajari, ditemukan kristalisasi pembelajaran kebaikan untuk dijadikan teladan dan inspirasi penggerak langkah menuju visi bangsa yang besar. Jadikan momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke-95 sebagai momentum untuk meningkatkan semangat bersama membangun bangsa. Semoga Tuhan Yang Maha Esa, Allah Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan kekuatan kepada kita bersama untuk membangun persatuan bangsa dan menggapai cita-cita kejayaan Indonesia.
Upacara ditutup dengan membacakan doa yang dipimpin oleh Mastuhi, S.Ag., M.H Jurusita Pengadilan Agama Tanjungkarang. Setelah penghormatan kemudian inspektur upacara meninggalkan lapangan dan barisan dibubarkan.
HUT DHARMAYUKTI KARINI KE XXI
Kota Agung, 27 Oktober 2023 | Pada hari Jumat 27 Oktober 2023 pada pukul 10.00 WIB bertempat di Pengadilan Negeri Kota Agung, dilaksanakan acara Hut Dharmayukti Karini Ke-XXI yang diikuti oleh para anggota Dharmayukti Karini Pengadilan Negeri Kota Agung dan Pengadilan Agama Kota Agung.
Pada kesempatan tersebut dilaksanakan pemotongan tumpeng oleh Ketua Dharmayukti Karini Cabang Kota Agung sebagai seremonial peringatan ulang tahun. Dalam sambutannya Ketua Dharmayukti Karini Cabang Kota Agung menyampaikan bahwa peringatan HUT Dharmayukti Karini ini merupakan program yang rutin diselenggarakan setiap tahun sebagai perwujudan rasa syukur kepada Allah SWT.
Ibu Ketua Dharmayukti Karini Cabang Kota Agung ibu Elva Handayani, S.H., M.H. juga menyampaikan pesan dan pidatonya secara langsung dan bertatap mukadengan seluruh seluruh anggota Dharmayukti, yaitu agar seluruh anggota Dharmayukti tidak patah semangat dalam melaksanakan program kerja, dilanjutkan dengan puncak acara perayaan Hari Ulang Tahun dengan prosesi Pemotongan Tumpeng dan Tiup Lilin Ulang Tahun dan Pemotongan Kue. Selamat Ulang Tahun Dharmayukti Karini, semoga menjadi organisasi yang semakin berkembang dan semakin sukses.
Sistem Informasi Penelusuran Perkara
Aplikasi Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP), merupakan aplikasi administrasi dan penyediaan informasi perkara baik untuk pihak internal pengadilan, maupun pihak eksternal pengadilan. Pengunjung dapat melakukan penelusuran data perkara (jadwal sidang sampai dengan putusan) melalui aplikasi ini.
Pencarian Dokumen Putusan di Direktori Putusan Mahkamah Agung
Pencarian cepat Dokumen Putusan di Database Direktori Putusan Mahkamah Agung Agung Republik Indonesia
Pencarian Peraturan Perundangan, Kebijakan Peradilan dan Yurisprudensi
Pencarian cepat peraturan dan kebijakan dalam Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Mahkamah Agung Republik Indonesia
Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas